Friday 11 September 2015

Membuat Swiss Butter Cream




Awalnya saya membuat Swiss butter cream ini, karena anak saya minta dibuatkan krim dan sulit mencari whipping cream di Medan,  kalau ada pun harus beli satu kotak dan dipakai semua, walau butuhnya sedikit. Masalahnya whipping cream setelah dibuka kotaknya, tidak tahan lama. Setelah google-google dapatlah resep Swiss butter cream ini yang memang mudah dibuat, sesuai untuk pemula seperti saya.

Kelebihannya Swiss butter cream dibanding whipping cream, adalah lebih awet dapat disimpan di kulkas sampai 2 minggu (2 bulan di freezer), dan teksturnya tetap bagus dan mudah untuk digunakan. Di Medan (daerah tropis) Swiss butter cream ini tidak mudah meleleh (lebih tahan) dibanding dengan whipping cream. Sangat mudah digunakan untuk icing cup cake maupun kue tart besar lainnya, atau dioleskan saja diatas roti tawar.

Bahan baku Swiss butter cream adalah butter, gula pasir dan putih telur, semuanya mudah diperoleh di Medan, bisa dibuat kapan saja. Tidak perlu kuatir putih telurnya mentah, karena cara memasaknya memakai double boil.

Resep ini walau teksturnya bagus tetapi menurut saya agak terlalu manis, kalau anda kurang menyukai rasa manis, coba dikurangi sedikit gulanya.

Foto di atas menunjukkan kita bisa membentuk apa saja sesuai dengan nozzlenya, saya belum begitu pandai piping..., itu untuk PR saya selanjutnya. Jika mau belajar piping kata teman saya, buatlah di atas kertas minyak, setelah selesai dapat diambil kembali dan dipakai untuk belajar lagi. Jika sudah terlalu cair karena suhu ruang dan panas dari tangan kita, masukkan kembali ke dalam kulkas selama 15 menit, maka konsistensi akan kembali mengeras. Selamat mencoba dan bereksperimen.

I think this type of buttercream is easier for beginning bakers or cooks new to making buttercream. Furthermore, this preparation method allows you to pasteurize the egg whites, thus killing any salmonella that may be present in your eggs. This Swiss butter cream will keep for 2 weeks in the fridge and up to 2 months in freezer.


Bahan-bahan / Ingredients

125 ml egg white
125 ml putih telur

270 gr granulated sugar
270 gr gula putih

300 gr butter / margarine
300 gr mentega / margarine

1 tsp vanilla extract
1 sdt vanili

Cara Membuat /  Methode

Didihkan air dalam panci, letakkan panci lain yang lebih besar dan masukkan putih telur dan gula (proses ini disebut double boiled) aduk hingga gula mencair semua
Double boil egg white and sugar, until all sugar is dissolved


Whisk egg mixture on medium - high speed for 15 minutes
Kocok campuran  dengan mixer dengan kecepatan sedang - tinggi kira-kira 10-15 menit atau sampai kaku

Dice cold butter
Potong dadu mentega dingin

Gradually add in the butter (while the mixer is on) into the whipped egg, until mixed
Masukkan mentega sedikit demi sedikit ke dalam kocokan telur (mixer terus berjalan)  sampai tercampur rata.


Add in the vanilla extract, continue mixing until well incorporated
Masukkan vanili, lanjutkan mengocok sampai benar-benar tercampur rata

The butter cream is now ready to use
Butter cream ini sekarang sudah dapat digunakan sesuai keinginan anda.

6 comments:

  1. Selamat siang mbak, saya mau nanyak nih.
    swiss butter cream memang tidak pakai skm(susu kental manis)?
    kalau saya ingin pakai itu takarannya gimana mbak?
    jadi kalau saya pakai SKM itu nama buttercreamnya apa donk?
    makasih:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi Vivian, swiss butter cream memang tidak pakai SKM. Tapi boleh juga dicoba, caranya masukkan sedikit demi sedikit sewaktu mencampur butter dengan mixer, sampai didapatkan texture yang diinginkan , maaf saya tidak bisa memberi jumlahnya, karena belum pernah mencoba saya pernah membuat yang pakai campuran nuttela.

      Delete
    2. Berarti semuanya bisa di kreasi sendiri. Menarik sekali. Makasih.

      Delete
  2. Saya sudah coba buat. Rasanya enak sekali.cuman 1 masalahnya. Itu kalo pakai margarine. Yg putih yha? Teksture swiss buttercream saya jd sedikit kuning krna taruk magarine kuning. Terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Vivian, sebaiknya memakai butter saja, jangan margarin. Pakai merek Anchor (yg unsalted) lebih murah tapi hasil sudah bagus.

      Delete